Biologi

Apa pengertian hidroponik dan aeroponik

Hidroponik adalah cara bertanam dengan media tanam selain tanah. Media tanam dengan teknik hidroponik, yaitu air, pasir, bahan padat berpori (serbuk kayu, pecahan genteng, kerikil, gabus dan aram sekam). Beberapa tanaman yang sudah ditanam secara hidroponik adalah jenis tanaman hias, sayuran dan buah-buahan. Metode yang tergolong berhasil dan mudah diterapkan adalah dengan media kultur pasir.

Cara bertanam hidroponik
Cara bertanam hidroponik

Dalam hidroponik tidak digunakan lagi tanah, hanya dibutuhkan air yang ditambah nutrisi sebagai sumber makanan bagi tanaman. Zat hara atau larutan nutrisi dapat dibuat sendiri atau menggunakan larutan nutrisi yang sudah diproduksi, seperti pupuk gandasil dan margaflour. Limbah hasil produksi hdroponik ini dapat mengakibatkan pencemaran lingkungan, baik pencemaran air maupun udara. Tercemarnya lingkungan dapat mengakibatkan gangguan kesehatan masyarakat.

Keuntungan bercocok tanam secara hidroponik antara lain sebagai berikut :
a. Tanaman dapat dibudidayakan di segala tempat
b. Resiko kerusakan tanaman karena banjir, kurang air dan erosi tidak ada
c. Tidak perlu lahan yang terlalu luas
d. Pertumbuhan tanaman lebih cepat
e. Bebas dari hama sehingga hasilnya berkualitas dan berkuantitas tinggi
f. Hemat biaya perawatan

Aeroponik adalah cara bercocok tanam tanpa menggunakan media tanam untuk tumbuhnya akar. Tanaman digantung pada suatu tempat dengan akar dibiarkan terbuka dan menggantung. Nutrisi diberikan dengan cara disemprotkan. Agar tanaman dapat tumbuh maksimal maka kelembapan udara tempat tanaman budi daya harus dijaga.

Cara bertanam aeroponik
Cara bertanam aeroponik

Prinsip dari aeroponik adalah sebagai berikut : Helaian styrofoam diberi lubang-lubang tanam dengan jarak 15 cm. Dengan menggunakan ganjal busa atau rockwool, anak semaian sayuran ditancapkan pada lubang tanam. Akar tanaman akan menjuntai bebas ke bawah. Di bawah helaian styrofoam terdapat sprinkle aeroponik (pengabut) yang memancarkan kabut larutan hara ke atas hingga mengenai akar. Aeroponik sebenarnya merupakan salah satu modifikasi dari hidroponik terbaru

This Post Has 4 Comments

Comments are closed.