Biologi

Ciri – Ciri Echinodermata dan Peranan Echinodermata

Echinodermata adalah kelompok hewan avertebrata (tidak bertulang belakang) yang permukaan tubuhnya diselubungi oleh kulit yang berduri. Kata Echinodermata berasal dari bahasa Latin, yaitu echinus (duri) dan derma (kulit).

Bintang laut
Echinodermata adalah invertebrata berkulit duri yang memuat bintang laut, bintang ular, bulu babi, teripang dan lilia laut. Walaupun mereka tidak mirip banyak dengan hewan vertebrata, perkembangan embrio echinodermata sangat mirip dengan chordata pada tahap awalnya. Tahap larvanya adalah perenang bebas dan menunjukkan simetri bilateral.

Ciri – Ciri Echinodermata

Echiodermata memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Tubuh tersusun atas tiga lapisan dan memiliki rongga tubuh (triploblastik selomata).

2. Bentuk tubuh simetri bilateral (larva) dan simetri radial (dewasa).

3. Kulit tubuh terbuat dan zat kitin sebagai rangka luar dan pada permukaan insang kulit terdapat duri. 4. Bergerak dengan kaki ambulakral atau kaki tabung, yaitu gerakannya terjadi dengan mengubah tekanan air yang diatur oleh sistem pembuluh air yang berkembang dari selom.
5. Sudah memiliki sistem pencernaan yang sempurna, kecuali bintang yang tidak memiliki anus.
6. Tidak memiliki sistem ekskresi.
7. Terdapat cincin saraf yang mengelilingi mulut sebagai sistem saraf dan memiliki lima cabang saraf radial pada masing-masing lengannya.
8. Sistem respirasi menggunakan kulit berupa tonjolan dinding selom tipis dan dilindungi oleh silia.
9. Semua jenisnya merupakan hewan laut.
10. Sistem perkembangbiakan terjadi secara kawin dengan proses fertilisasi (pembuahan) ekstemal.

Peranan Echinodermata

Echinodermata dimanfaatkan manusia, antara lain:
• Bulu babi dapat diambil gonadnya untuk dikonsumsi. Jepang memiliki peternakan bulu babi yang luas. Di wilayah Indonesia, terdapat di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Kendari.
• Holothuria (mentimun laut) diperdagangkan sebagai teripang kering atau kerupuk teripang. Hongkong merupakan pusat perdagangan teripang dunia. Di negeri China, mentimun laut dikeringkan dan dimanfaatkan sebagai bahan obat-obatan.
• Echinodermata memakan bangkai-bangkai, sehingga pantai menjadi bersih